Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah tokoh mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya rektor Universitas Paramadina, Firmanzah, termasuk mantan Presiden, Susilo Bambang Yudhoyono.
Dalam rangkaian cuitannya melalui akun Twitter @SBYudhoyono, SBY mengatakan bahwa dia mengenal kepribadian dan pemikiran almarhum ketika bertugas di lembaga kepresidenan sebagai Staf Khusus Presiden bidang ekonomi.
“Almarhum adalah sosok muda yang punya idealisme tinggi, positive thinking, berpaham ekonomi yang berkeadilan dan politik yang berkeadaban. Saya tahu passion-nya pada bidang 'political economy' dan pendidikan. Berpikirnya 'clear', bicaranya runtut dan kuat dalam substansi,” ujarnya SBY, Jumat (6/2/2021).
Dia mengaku kerap berdiskusi dengan almarhum Prof. Firmanzah dan para staf khusus presiden. Dalam forum itu SBY mengaku mendapatkan banyak hal, termasuk isu dan berita yang tidak menyenangkan untuk didengar.
“Justru pandangan dan saran itu sangat berguna dalam pengambilan keputusan dan kebijakan saya. Selamat jalan Fiz,” pungkasnya.
Seperti diketahui, Firmanzah menjabat sebagai Rektor Universitas Paramadina menggantikan Anies Baswedan, yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Almarhum yang lahir pada 1976 mengikuti acara serah terima jabatan Rektor Universitas Paramadina untuk periode 2014-2018, menggantikan Anies Baswedan yang saat itu menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada periode pertama kepemimpinan Joko Widodo.
1. Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Kita kehilangan salah satu tokoh muda sekaligus Rektor Universitas Paramadina Prof. Firmanzah, Ph.D. Saya mengenal kepribadian & pemikiran almarhum ketika bertugas di lembaga kepresidenan sebagai Staf Khusus Presiden bidang ekonomi. *SBY*
— S. B. Yudhoyono (@SBYudhoyono) February 6, 2021
2. (Alm) Prof. Firmanzah adl sosok muda yg punya idealisme tinggi, "positive thinking", berpaham ekonomi yg berkeadilan & politik yg berkeadaban. Saya tahu passion-nya pada bidang "political economy" & pendidikan. Berpikirnya "clear", bicaranya runtut & kuat dlm substansi. *SBY*
— S. B. Yudhoyono (@SBYudhoyono) February 6, 2021
3. Saya kerap berdiskusi dgn Prof. Firmanzah & para staf khusus presiden. Dlm forum itu saya dapatkan banyak hal, tmsk isu & berita yg tdk menyenangkan utk didengar. Justru pandangan & saran itu sangat berguna dlm pengambilan keputusan & kebijakan saya. Selamat jalan Fiz. *SBY*
— S. B. Yudhoyono (@SBYudhoyono) February 6, 2021