Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MAN 2 Kota Pekanbaru Boyong 44 Medali pada OPSI 2020

Ke-44 medali tersebut terdiri atas 17 medali emas, 13 medali perak, dan 14 medali perunggu dari sembilan cabang lomba yang diikuti.
Logo Olimpiade Sains Nasional./Istimewa
Logo Olimpiade Sains Nasional./Istimewa

Bisnis.com, PEKANBARU — MAN 2 Kota Pekanbaru berhasil memboyong 44 medali pada Olimpiade Pahlawan Sains Indonesia yang digelar Pelatihan Olimpiade Sains Indonesia (POSI) pada 22 November 2020 secara daring.

"Ada 44 medali terdiri atas 17 medali emas, 13 medali perak, dan 14 medali perunggu dari sembilan cabang lomba yang diikuti, yaitu Astronomi, Bahasa Inggris, Biologi, Ekonomi, Fisika, Geografi, Kimia, Komputer, dan Matematika," kata Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Pekanbaru Norerlinda melalui siaran persnya, Jumat (27/11/2020).

Dia menyatakan bangga karena siswanya bisa bersaing menghadapi ratusan pelajar lain dari seluruh Indonesia dengan meraih 44 sertifikat dan medali kejuaraan.

"Terima kasih anak-anakku yang telah penuh semangat berjuang dan terima kasih juga buat guru pembimbing yang tidak pernah putus asa dalam mengasah kemampuan siswa siswi kita," ujarnya.

Norerlinda berharap agar ke depannya harap para siswa MAN 2 Kota Pekanbaru bisa lebih baik lagi.

Para pemenang lomba dapat dilihat disini https://drive.google.com/file/d/1ifeXaYJ6V69zpqONcOdcYOoZlRnJ3aS-/view?usp=drivesdk atau https://posieducation.com/informasi-pemenang-olimpiade-pahlawan-sains-indonesia/

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Zufrizal
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper