Jumlah Pendaftar Pilkada 2020
Data terbaru Komisi Pemilihan Umum menyebutkan bahwa bakal pasangan calon kepala daerah yang mendaftar Pilkada 2020 ke KPUD mencapai 721 pasangan.
Jumlah ini dibagi atas 24 pasangan calon untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur, 597 pasangan pada pemilihan bupati dan wakil bupati serta 100 bakal pasangan calon untuk pemilihan wali kota dan wakil wali kota.
Dari jumlah tersebut, 653 pasangan di antaranya diusung oleh partai politik atau sejumlah parpol dengan 24 pasangan pada pemilihan gubernur, 538 pada pemilihan bupati dan 91 pasangan pada pemilihan wali kota.
Sisanya, 67 pasangan calon menempuh jalur perseorangan. Angka ini berasal dari 58 bakal calon di pemilihan bupati dan 9 pasangan untuk pemilihan wali kota. Satu pasangan jalur ini ditolak pendaftarannya.