Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tampik Kabar Miring soal Ma'ruf Amin, Ini Penjelasan Jubir Wapres

Wapres Ma'ruf Amin selalu disibukkan dengan pelbagai kegiatan harian, tetapi enggan mengabarkan terlalu banyak pekerjaannya kepada khalayak.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyampaikan keterangan kepada wartawan tentang penanganan COVID-19 di Graha BNPB, Jakarta, Senin (23/3/2020). Wapres meminta Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa terkait jenazah pasien positif virus corona (COVID-19) yang meninggal dunia. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyampaikan keterangan kepada wartawan tentang penanganan COVID-19 di Graha BNPB, Jakarta, Senin (23/3/2020). Wapres meminta Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa terkait jenazah pasien positif virus corona (COVID-19) yang meninggal dunia. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

Bisnis.com, JAKARTA - Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi menampik tudingan miring kepada Ma`ruf Amin yang dianggap kurang terlihat di depan publik.

Dia menuturkan bahwa Wapres selalu disibukkan dengan pelbagai kegiatan harian. Namun, orang nomor dua Indonesia ini enggan mengabarkan terlalu banyak pekerjaannya kepada khalayak.

“Yang penting Abah [sapaan Akrab Ma`ruf Amin] itu kan bekerja setiap hari dengan baik. Pekerjaannya sebagai pembantu Presiden,” katanya kepada Bisnis, Selasa (4/8/2020).

Masduki bercerita pernah satu waktu dirinya mengusulkan cara agar Wapres sering muncul dalam pemberitaan atau media sosial. Namun, usulan itu ditolak oleh suami Wury Estu Handani itu.

“[Lalu Wapres menjawab] Ah nggak lah saya nggak begitu-begitu. Kata Wapres, Masduki saya ini berkerja untuk negara untuk bagaimana supaya membantu Pak Jokowi itu efektif,” ceritanya.

Ma'ruf Amin, ujarnya, menegaskan bahwa tugas Wakil Presiden adalah membantu realisasi gagasan yang telah dirancang presiden.

“Saya kira Abah tidak mau diberitakan menggunakan apa buzzer dan segala macam,” jelasnya.

Sebelumnya, sejumlah warganet sempat menyinggung keberadaan dan tugas Ma`ruf Amin selama menjadi Wakil Presiden. Menurut Cak Duki, sapaan Maduki, warganet tidak bisa dijadikan ukuran menilai sosok tersebut.

Menurutnya, Ma`ruf Amin tidak menanggapi kabar miring terhadap dirinya. Wapres dinilai lebih mementingkan pengabdiannya untuk negara. Masduki menyebut sosok itu bekerja dengan sungguh-sungguh untuk negeri.

Dalam kesehariannya, Ma`ruf Amin menindaklanjuti setiap program yang telah dirancang oleh Presiden.

“Pak jokowi kan rajin sekali rapat, bertindak ke lapangan, lalu kemudian dari tindakan itu ternyata perlu follow up, kemudian akhirnya dilakukan oleh Wapres.”

“Ketika itu, Pak Jokowi ramai diberitakan ke lapangan iya. Tapi tindaklanjutnya itu tidak diiberitakan karena Wapres itu menindaklanjuti pekerjaannya Presiden,” terangnya.

Saban hari, Wapres memiliki sejumlah agenda rapat terbatas bersama Presiden dan para menteri. Teranyar, Wapres Ma`ruf juga tengah menangani persoalan Program Organisasi Penggerak (POP) Kemendikbud, persoalan reformasi birokrasi dan menggerakkan kembali UMKM pascapandemi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rayful Mudassir

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper