Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Virus Corona Global: AS Catat Angka Kematian Harian Terbesar

Amerika Serikat dan negara bagian New York melaporkan angka kematian harian terburuk sejak pandemi dimulai, bahkan ketika jumlah kasus baru melambat.
Seorang pria mengenakan masker di Times Square, New York./Bloomberg-John Nacion/STAR MAX/IPx via AP Photo
Seorang pria mengenakan masker di Times Square, New York./Bloomberg-John Nacion/STAR MAX/IPx via AP Photo

Bisnis.com, JAKARTA – Amerika Serikat (AS) dan negara bagian New York melaporkan angka kematian harian terburuk sejak pandemi Covid-19 dimulai, bahkan ketika jumlah kasus baru melambat.

Dikutip dari www.worldometers.info, jumlah korban meninggal di Negeri Paman Sam meningkat 1.845 hingga Selasa (7/4/2020) waktu setempat. Dari jumlah tersebut, 731 di antaranya berada di New York.

AS juga masih menjadi negara dengan total infeksi Covid-19 terbesar setelah menambahkan 27.178 kasus baru yang terkonfirmasi dalam 24 jam terakhir, dengan total kasus mencapai 394,182.

Berturut-turut menyusul banyaknya kasus di AS adalah Spanyol, Italia, Prancis, dan Jerman yang mencatat total 141.942, 135.586, 109.069, dan 107.663 kasus (lihat tabel). Secara keseluruhan, total kasus Covid-19 di seluruh dunia mencapai 1.423.642 kasus hingga Selasa malam.

Dari sisi jumlah korban jiwa, Italia masih mencatat angka kematian tertinggi yakni 17.127 orang, disusul Spanyol dengan 14.045 jiwa dan AS dengan 12.716 jiwa.

Di Wuhan, China, titk awal wabah Covid-19 dimulai, mencabut kebijakan lockdown yang telah berlangsung selama lebih dari dua bulan. Akses transportasi kembali dibuka, dengan kereta mulai meninggalkan kota, penerbangan dilanjutkan di bandara, dan mobil sekarang diizinkan untuk keluar dari jalan raya.

Sementara itu, Singapura mengesahkan undang-undang baru yang melarang segala pertemuan publik dan pribadi untuk membendung penyebaran virus corona.

Total jumlah korban jiwa di seluruh dunia akibat virus corona mencapai 81.857 orang. Virus ini sendiri telah menyebar ke lebih dari 209 negara di dunia. Di Indonesia, total jumlah kasus tercatat 2.738, dengan 221 di antaranya meninggal dunia dan 204 orang telah sembuh.

Sementara itu, dari kasus virus corona di seluruh dunia, 301.623 orang dinyatakan berhasil sembuh. Sebanyak 1.040.162 pasien masih terinfeksi, dengan 47.911 di antaranya dalam kondisi serius atau kritis.

 

Update Virus Corona 10 Negara Teratas

Negara

Jumlah Kasus Terbanyak

Jumlah Korban Jiwa

Jumlah Pasien Sembuh

Amerika Serikat

394.182

12.716

21.571

Spanyol

141.942

14.045

43.208

Italia

135.586

17.127

24.392

Prancis

109.069

10.328

19.337

Jerman

107.663

2.016

36.081

China

81.740

3.331

77.167

Iran

62.589

3.872

27.039

Inggris

55.242

6.159

135

Turki

34.109

725

1.582

Swiss

22.253

821

8.704

Sumber: worldometers


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper