Bisnis.com, JAKARTA - Dalam World Economic Forum 2020 di Davos, aktivis lingkungan Greta Thunberg menegaskan pesan penting kepada pebisnis dan pemangku kepentingan dunia.
Greta menyampaikan bahwa hingga saat ini tidak ada seorang pun di dunia yang berbuat lebih untuk perubahan iklim.
"Semua orang bicara soal perubahan iklim, tetapi tidak ada satu pun yang berbuat sesuatu," kata Greta, Senin (21/1/2020) menyindir isu perubahan iklim yang hanya menjadi bahan perbincangan alias omong doang atau omdo.
Penampilannya dalam World Economic Forum menandakan bahwa persoalan tentang pemanasan global telah menjadi masalah terkini bagi kalangan bisnis. Namun, hanya beberapa eksekutif perusahaan minyak, gas dan batu bara yang hadir dalam panel WEF dengan Greta sebagai pembicara.
"Iklim dan lingkungan adalah topik hangat saat ini, terima kasih untuk kalangan muda yang telah mendorongnya," ujar Greta.
Namun, dia menyayangkan ketiadaan aksi yang besar sejak kegagalan menurunkan emisi karbon global.
Kehadiran Greta sekaligus menunjukkan bahwa WEF telah menyalakan alarm terkait dengan perubahan iklim.
Tahun ini, untuk pertama kalinya, risiko lingkungan menjadi lima isu penting jangka panjang. Sementara itu, para eksekutif mengungkapkan bahwa mereka kian khawatir tentang isu lingkungan.
Perdebatan isu perubahan iklim ini memaksa eksekutif yang hadir dalam panel WEF untuk merespon isu ini, terutama cara untuk menghentikan karbondioksida dan emisi rumah kaca lainnya.