Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PM Kanada Ucapkan Selamat ke Presiden Jokowi, Bahas Penguatan Kerja Sama

"Saya berbicara dengan @jokowi hari ini untuk memberi selamat kepadanya atas terpilihnya kembali sebagai Presiden Indonesia," ujarnya melalui akun resmi Twitter-nya, @JustinTrudeau, Jumat (24/5/2019).
Presiden Joko Widodo (kanan) berjalan dengan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau disela-sela KTT Asean di Manila, Filipina/Sekretariat Kabinet
Presiden Joko Widodo (kanan) berjalan dengan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau disela-sela KTT Asean di Manila, Filipina/Sekretariat Kabinet

Bisnis.com, JAKARTA -- Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau memberikan ucapan selamat kepada Joko Widodo yang terpilih sebagai Presiden RI periode 2019—2024.

"Saya berbicara dengan @jokowi hari ini untuk memberi selamat kepadanya atas terpilihnya kembali sebagai Presiden Indonesia," ujarnya melalui akun resmi Twitter-nya, @JustinTrudeau, Jumat (24/5/2019).

Dalam kesempatan tersebut, Trudeau dan Jokowi juga membahas bidang-bidang yang menjadi kepentingan bersama kedua negara dalam hubungan bilateral Kanada-Indonesia, termasuk penguatan kerjasama ekonomi.

Selain itu, Trudeau juga menyampaikan apresiasi atas langkah Indonesia mengadopsi Christchurch Call to Action yang disahkan di Paris pada 15 Mei 2019.

"Kami berharap dapat bekerja sama untuk menghilangkan konten online terkait teroris dan ekstrimis," katanya.

Kedua pemimpin negara tersebut berharap dapat segera bertemu untuk meningkatkan kerjasama kedua negara.

Jokowi yang berpasangan dengan Ma’ruf Amin memperoleh 55,5% suara, unggul atas pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga S. Uno yang meraih 44,5% berdasarkan hasil rekapitulasi suara nasional oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Sebelumnya, sejumlah kepala negara dan kepala pemerintahan sejumlah negara telah menyampaikan ucapan selamat kepada Jokowi yang terpilih lagi sebagai presiden. Beberapa diantaranya, Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe telah melakukan pembicaraan langsung melalui telepon dengan Jokowi. Demikian juga dengan PM Australia Scott Morisson yang menyampaikan ucapan selamat melalui akun twitter resmi miliknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper