Gaya Kepemimpinan
Monica menggunakan analogi fatherhood, yakni gaya ayah sebagai pemimpin keluarga untuk menilai gaya kepemimpinan Jokowi dan Prabowo.
Cara memimpin Jokowi, kata dia, persis seperti gaya orangtua masa kini, menjadi teman anak. Sementara, cara Prabowo, mirip seperti orangtua zaman dulu untuk mendisiplinkan.
"Mau berbicara korupsi yang dibenerin sistemnya. Kalau Pak Prabowo, korupsi, koruptor pindahin. Ini lebih pada gayanya," kata Monica.
Dia mengatakan gaya memimpin itu berhubungan dengan cara seseorang termotivasi.
"Memang caranya orang termotivasi ada dua. Ada anak sudah dibilang belajar yang baik, nanti boleh main ponsel, tapi anak enggak bergerak. Sementara ada yang begini, kamu belajar yang baik kalau enggak ibu akan kirim kamu ke tempat nenek di kampung. Anak itu bergerak," papar Monica.
Terkait kalimat motivasi yang lebih baik, Monica mengatakan penerimaan motivasi itu tergantung masing-masing orang.
"Itu tergantung cara orang termotivasi karena ada di alam bawah sadar. Ada orang yang termotivasi dengan kata 'Indonesia akan hancur'. Tetapi, ada juga yang termotivasi 'Indonesia akan maju, akan begini...'," kata dia.