Bisnis.com, JAKARTA - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Sebelas Maret (IKA UNS) kembali memberi beasiswa kepada mahasiswa yang secara finansial kurang mampu.
Ketua Yayasan IKA UNS Joko Suranto mengatakan keluarga alumni sebelumnya juga telah menyalurkan beasiswa kepada UNS sebesar Rp400 juta. Pada 2019, ini kembali menyokong beasiswa kembali dengan nilai Rp400 juta lagi.
"Intinya kegiatan kami berbakti kepada negeri melalui beasiswa. Jadi bisa menjadi silaturahmi dan amal," kata Joko saat Charity dan Gala Dinner di Hotel Borobudur (18/1/2019) malam.
Joko mengatakan bantuan tersebut adalah wujud konkret keprihatinan alumni UNS pada keluarga mahasiswa yang berpenghasilan kecil, tetapi berkeinginan menyekolahkan anak-anaknya sampai jenjang perguruan tinggi.
"Siapapun anak bangsa yang punya kapasitas, kami akan dampingi terus bisa lanjut sekolah," ujar Joko.
IKA UNS menggalang dengan menggelar sejumlah kegiatan, di antaranya turnamen golf. Dari turnamen golf yang diselenggarakan sebelumnya, dana yang diperoleh Rp1 miliar. Selain itu, IKA UNS juga akan melakukan lelang lukisan hasil karya alumni.
Baca Juga
"Semoga kita semua [alumni] mempunyai potensi pribadi yang memberi, karena siapa yang memberi maka dia akan punya," tambah Joko.