Bisnis.com, JAKARTA - Setelah diguncang gempa berkekuatan 7,4 Skala Richter (SR), rentetan gempa susulan di Sulteng tercatat sebanyak 362 kali dengan kekuatan sedang dan rendah.
Jumlah tersebut berdasarkan catatan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga pukul 07.00 WIB, Rabu (3/10/2018).
“Hanya ada 12 gempa yang dirasakan oleh warga,” ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho si Graha BNPB, Jakarta, Rabu (3/10/2018).
Sutopo menjelaskan, gempa susulan yang terjadi adalah aktivitas alam yang biasa terjadi setelah gempa besar mengguncang. Setelah terjadi gempa maka akan terus terjadi pergeseran hingga lempeng stabil.
Meski ratusan gempa masih tercatat, menurut Sutopo hal tersebut mengalami tren penurunan.
Sutopo berharap ke depannya tidak ada gempa susulan yang berkekuatan lebih besar. Diharapkan gempa susulan akan terus menurun.
"Mudah-mudahan tidak ada gempa susulan yang lebih besar," ucapnya.