Bisnis.com, JAKARTA -- Pemilihan kepala daerah Jawa Barat diprediksi akan bersaing ketat pada dua pasangan dari empat pasangan calon yang terdaftar.
Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda mengatakan hasil pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum unggul 42%, Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi 35,8%, Sudrajat-Ahmad Syaikhu 10,7%, Tb Hasanuddin-Anton Charliyan 5,5%, dan tidak menjawab 6%.
"Oleh karena itu secara objektif saya harus bilang pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu dan Tb Hasanuddin-Anton Charliyan tidak akan terpilih di Pilgub Jabar," katanya di Jakarta, Sabtu (23/6/2018).
Hasil wawancara tim lapangan, responden yang benar-benar yakin dengan pilihannya sebesar 16,7%, cukup mantab 65,4%, ragu-ragu 19,5%, sangat ragu 3,4%, dan tidak jawab 11,7%.
Sementara itu berdasarkan survei yang dilakukan sebelumnya pada April, popularitas pasangan Deddy-Dedi dan Ridwan-UU terus meningkat.
Pasangan Ridwan yang sebelumnya 29,1% naik ke 42% sedangkan pasangan Deddy dari 27,5% meningkat jadi 35,8%.
Metode yang digunakan Poltracking yaitu stratified multistage random sampling kepada 800 responden dengan marjin kesalahan 3,5%.
Hanta menjelaskan survei ini dilakukan dengan simulai kertas suara yang dilakukan pada 18-22 Juni. Oleh karena itu dia meyakini penelitiannya merupakan yang paling terbaru dibanding lembaga lain.