Bisnis.com, JAKARTA--Ibunda dari Duchess of Cambridge, Carole Middleton, diberitakan People mengunjungi Instana Kensington pada Rabu (25/4) untuk menjenguk putri kesayangannya dan cucu ketiganya.
Carole juga menjemput cucu pertamanya, pangeran George dari Sekolah. Carole memang terkenal sangat mencintai cucu-cucunya. Orang terdekat Kate mengatakan bahwa sikap tenang dan keibuan istri Pangeran William itu menurun dari Sang Ibu.
“Kate seperti ibunya, Carole sangat tenang dan dia tidak membiarkan apa pun membuatnya terganggu. Dia juga sangat senang menjadi Nenek, dan selalu bilang kepada orang-orang 'Aku mencintainya [cucu-cucunya]'", ungkap sumber terdekat tersebut kepada People.
Terbukti, saat William-Kate tur ke India untuk tugas kerajaan, dengan senang hati Carol menjaga George dan Charlotte.
Sikap ini seolah memberi pesan kepada tiga anaknya, Kate, Pippa dan James bahwa dia akan selalu ada untuk membantu dan menyayangi mereka sebagaimana mustinya.
Kemarin Pangeran William pergi Westminster Abbey untuk memperingati Hari Anzac. Ayah Kate, Michael Middleton, dan adik laki-lakinya, James Middleton, juga dikabarkan akan berkunjung ke Istana.
Sebelumnya, adik perempuan Kate, yang sedang hamil, berkunjung ke Istana Kensington untuk bertemu keponakan barunya pada hari Selasa (24/4), sehari setelah kabar keponakan laki-laki barunya lahir.
Dengan mengenakan mantel merah muda dan turtleneck berwarna senada, Pippa menjadi salah satu anggota keluarga Kate yang pertama untuk melihat anak ketiga William-Kate tersebut. Pangeran Harry dan Meghan Markle, yang tinggal di dekat kediaman William-Kate juga diharapkan untuk segera berkunjung ke Istana Kensington.