Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hujan Deras Mendadak Turun Usai Bobby-Kahiyang Jalani Prosesi Adat Mandailing

Sesuai jadwal, sekitar pukul 12.00 WIB, prosesi adat pernikahan Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar, mencapai ujung acara.
Hujan turun di kawasan lokasi pesta pernikahan Bobby-Kahiyang di Medan seusai prosesi adat Mandailing, Sabtu 25 November 2017./JIBI - Yoseph Pencawan
Hujan turun di kawasan lokasi pesta pernikahan Bobby-Kahiyang di Medan seusai prosesi adat Mandailing, Sabtu 25 November 2017./JIBI - Yoseph Pencawan

Kabar24.com, MEDAN - Sesuai jadwal, sekitar pukul 12.00 WIB, prosesi adat pernikahan Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar, mencapai ujung acara.

Mulai dari prosesi Manyapai Boru, Mangairirit Boru, Padamos Hata, Patobang Hatta, Manulak Sere, Mangalehen Mangan Pamunan, Horja Haroan Boru, Marpokat Haroan Boru, Mangalo-Alo Boru dan Manjagit Boru hingga Panaek Godang. Semua sudah rampung.

Tahapan-tahapan prosesi adat Mandailing tersebut sudah digelar mulai kemarin dan diselesaikan pada hari ini, Sabtu (25/11/2017). Namun, tak lama berselang setelah prosesi selesai, hujan deras mendadak turun di kawasan tempat digelarnya acara, kompleks Bumi Hijau Regency, Medan. Tampak tidak ada kekacauan akibat turunnya hujan tersebut.

Mungkin karena prosesi adat yang sudah rampung atau bisa jadi karena pengaturan kondisi pesta oleh panitia pelaksana yang sedemikian rupa sehingga turunnya hujan tidak berdampak besar terhadap acara. Semua terlihat biasa-biasa saja saat hujan turun.

Namun bagi tradisi Mandailing, hujan yang turun seusai prosesi adat, khususnya acara pernikahan, memiliki makna tersendiri. Secara turun-temurun, mereka percaya bahwa hujan yang turun seusai acara adat adalah tanda bahwa alam merestui apa yang diusung dalam acara tersebut.

"Bagi orang Mandailing, hujan selepas acara adat pernikahan berarti acaranya direstui, diterima alam, sejuk, karena semua marga berkumpul dalam sukacita dan kegembiraan dengan tujuan yang baik," tutur R. Lubis, seorang ibu, warga sekitar yang berada di kawasan lokasi acara.

Hujan turun dengan deras mulai sekitar pukul 12.10 WIB di kawasan lokasi acara pesta adat pernikahan Bobby-Kahiyang di Medan. Sampai dengan berita ini diturunkan, hujan masih turun dengan derasnya.

Adapun pesta pernikahan Bobby Afif Nasution dengan Kahiyang Ayu, putri Presiden Joko Widodo, di Kota Medan digelar selama tiga hari berturut-turut, mulai 24 sampai 26 November 2017. Kahiyang Ayu sendiri sudah ditabalkan menjadi boru Siregar pada Selasa (21/11) di Jalan STM, Medan, di rumah adik laki-laki dari ibunda Bobby.

Besok (26/11) acara menyisakan dua agenda besar lain, yakni kirab kereta kencana oleh kedua mempelai dan pihak keluarga di sepanjang jalan Ring Road/Gagak Hitam serta resepsi pernikahan. Sebanyak 22 kereta kencana akan terlibat besok, yang mana 7 di antaranya didatangkan langsung dari Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yoseph Pencawan
Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper