Kabar24.com, JAKARTA - Sebuah video percekcokan antara seorang wanita dan seorang pria beredar viral.
Di akhir video, pria yang disebut merupakan petugas polisi terlihat menampar wajah wanita yang sedang berseteru dengannya.
Kapolres Metro Tangerang Kombes Harry Kurniawan membenarkan adanya kejadian ini. Menurutnya, pihak PAM Polda Metro Jaya telah memeriksa polisi dalam video tersebut.
Selain memeriksa, pihaknya juga akan memintai keterangan korban dan sejumlah saksi yang berada di lokasi kejadian.
"Sudah diperiksa PAM Polda. Kemarin kan' kita periksa di Propam Polres, hari ini ditarik di Polda berkasnya. Kita periksa, keterangan saksi-saksi, yang kemarin jadi korban akan kita periksa juga," katanya, Senin(10/4/2017).
Harry juga mengutarakan permintaan maaf atas kelakuan anggota kepolisian tersebut. Menurutnya, kejadian itu kemungkinan dipicu dinamika di lapangan yang membuat petugas tersebut khilaf.
"Kita mohon maaf untuk kejadian itu, untuk pembelajaran, situasi di lapangan kan' dinamikanya, mungkin terjadi komunikasi dua arah yang tidak pas, mungkin dia khilaf dia keceplosan dia pukul," ungkapnya.
Terkait sanksi yang akan dijatuhkan kepada petugas tersebut, katanya, akan diputuskan dalam sidang.
Seperti diketahui, peristiwa itu diawali ketika sekelompok orang hendak berunjuk rasa di area hari bebas kendaraan bermotor Kota Tangerang. Sebelum unjuk rasa dimulai, personel polisi dan Satpol PP meminta massa bubar karena ada larangan berunjuk rasa.