Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menristek Dikti Dorong Daerah Manfaatkan Teknologi Untuk Kelola Alam

Menristekdikti M Nasir mendorong daerah agar bergerak seirama dengan perkembangan teknologi dalam mengelola kekayaan alamnya.
Labuan Bajo, Flores/indonesia.travel
Labuan Bajo, Flores/indonesia.travel

Kabar24.com, JAKARTA -- Indonesia merupakan negara dengan potensi sumber daya alam  tersebar di 34 provinsi.Masing-masing daerah memiliki kharakteristik dan keunikan potensi kekayaan alamnya.

Menristekdikti M Nasir mendorong daerah agar bergerak seirama dengan perkembangan teknologi dalam mengelola kekayaan alamnya.

“Inovasi akan memberikan nilai tambah terhadap produk yang dihasilkan masyarakat, muaranya adalah kemandirian ekonomi masyarakat dan ini sesuai dengan Nawacita Presiden Joko Widodo” imbuh Menristekdikti saat kunjungan kerja ke Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Jumat (7/4/2017).

Kemenristekdikti senantiasa mendorong para peneliti dan ilmuan untuk melakukan riset dan inovasi di bidang-bidang yang erat kaitannya dengan perekonomian masyarakat.

“Kemenristekdikti saat ini telah mampu menghasilkan teknologi tepat guna yang dapat dimanfaatkan masyakat Manggarai Barat, ada padi Sidenuk untuk sektor pertanian, sperma sexing untuk peternakan, kapal pelat datar untuk bidang perikanan dan teknologi energi dari arus bawah laut” jelas Menristekdikti.

Menristekdikti juga mengatakan, sebagai daerah destinasi wisata dunia, masyarakat Manggarai Barat harus mempersiapkan diri.

“Labuan Bajo dan Pulau Komodo sudah terkenal di seluruh dunia. Masyarakat Manggarai Barat harus siap untuk mengelola kawasan wisata, mulai dari akomodasi hingga konsumsi wisatawan. Sehingga tidak menjadi penonton di rumah sendiri,” ujarnya.

Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Jumat (7/4/2017). Ia didampingi Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch. Dula, Direktur Jenderal Penguatan Inovasi Jumain Appe dan Direktur Perusahaan Pemula Berbasis Inovasi Retno Sumekar meninjau lokasi peternakan sapi dan pembibitan padi di desa Nanga’nae.

“Masyarakat Manggarai Barat patut bersyukur memiliki anugrah kekayaan dan keindahan alam. Tanahnya subur untuk pertanian dan peternakan, lautnya dipenuhi ikan, pulau-pulaunya indah menawan hati dan tidak dimiliki daerah lain. Jika semua sektor ini dikelola dengan sentuhan teknologi dan inovasi, saya optimistis Kabupaten Manggarai Barat akan bergerak lebih maju lagi” ujar Menristekdikti dalam keterangan tertulisnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dika Irawan
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper