Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jenguk Julia Perez di RSCM, Djarot: Dia Badja Sejati

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan istri Heppy Farida, menjenguk artis Julia Perez yang tengah dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.
Julia Perez/Instagram
Julia Perez/Instagram

Bisnis.com, JAKARTA -  Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan istri Heppy Farida, menjenguk artis Julia Perez yang tengah dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

"Kami dengan Jupe kan sudah lama nggak ketemu. Jupe (Julia Perez) kan aktif ya untuk membantu kami, terutama waktu itu kasih motivasi pada anak-anak rusun. Waktu kita gelar acara Rusunawa Cup, dia sangat perhatian sama anak kecil terutama sama warga miskin untuk memberikan motivasi kepada anak-anak di rusun," kata Djarot di RSCM Jakarta, Jumat (17/3/2017).

Ia mengatakan Julia Perez dan keluarga adalah pendukung Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.

"Bukan hanya Jupe tapi seluruh keluarganya itu juga Badja (Basuki-Djarot) sejati. Tadi, ibunya ada, adiknya Jupe juga ada, itu Badja sejati dan saya senang dia semangat dan saya doakan segera sembuh," tuturnya.

Djarot menuturkan Julia Perez memiliki motivasi kuat dalam menjalani pengobatan terhadap penyakit kanker serviks yang dideritanya.

"Jupe kondisinya semakin baik ya. Wajahnya segar kemudian motivasinya tinggi untuk sembuh dan sebetulnya kan mau ada operasi kecil ya untuk punggungnya, tapi karena trombositnya makin turun sekarang ditingkatkan dulu trombositnya," ujarnya.

Dia menuturkan kedatangannya selain untuk menjenguk Julia Perez juga untuk menghibur penyanyi dangdut itu.

"Sejauh ini stabil, masih bagus dan sangat semangat. Tadi habis bergurau, makanya yang menghibur sebenarnya bukan kami, tapi beliau menghibur kami dengan gurauannya," ujarnya.

Terkait kunjungan itu, Heppi berharap kondisi Julia Perez terus membaik hari demi hari.

"Kami tadi sama-sama berdoa agar supaya Jupe segera sehat pulih kembali dan tetap semangat, tadi kami lakukan doa bersama-sama," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : ANTARA
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper