Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia (Gerindra) Raya Sufmi Dasco Ahmad berharap kehadiran keluarga Presiden kedua RI Soeharto atau keluarga Cendana akan memperkaya dukungan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam Pilkada Jakarta 2017.
"Kami harap dukungan dari Cendana memperkaya dukungan yang ada," kata Dasco di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (17/3/2017).
Dia mengatakan pendukung Keluarga Cendana itu bisa dilihat dari masyarakat yang hadir dalam acara peringatan Surat Perintah Sebelas Maret (Supersemar) yang digelar di Masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta beberapa waktu lalu.
Menurut dia, dukungan itu diharapkan memberikan hasil yang signifikan bagi pasangan Anies-Sandi di putaran kedua Pilkada Jakarta 2017.
"Kami harapkan bahwa dengan adanya dukungan dari Cendana ya signifikan lah dukungan untuk Anies-Sandi," ujarnya.
Di sisi lain, Dasco mengatakan timnya juga terus melancarkan strategi turun ke rumah-rumah untuk memperkuat basis pendukung Anies-Sandi.
Sebelumnya Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto mememastikan dukungannya kepada pasangan calon gubernur-wakil gubernur Anies Baswedan-Sandiaga Uno di putaran dua Pilkada DKI Jakarta.
Titiek mengaku siap dipanggil oleh internal Partai Golkar yang mengancam memberikan sanksi kepada dirinya.
"Panggil saja, saya juga tidak ada maksud apa-apa. Sebagai pribadi, menurut saya yang terbaik pilihan saya, masa orang takut Tuhan ditakut-takuti," ujar Titiek di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (2/3).
Titiek menjelaskan dukungan kepada Anies-Sandiaga berdasarkan pertimbangan kesamaan agama, selain itu dukungannya juga bersifat pribadi dan tidak mengajak kader partai.
Inilah Harapan Kubu Anies-Sandi Terhadap Keluarga Soeharto
Wakil Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia (Gerindra) Raya Sufmi Dasco Ahmad berharap kehadiran keluarga Presiden kedua RI Soeharto atau keluarga Cendana akan memperkaya dukungan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam Pilkada Jakarta 2017.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
21 menit yang lalu
Beda Vonis Hakim untuk 2 Crazy Rich: Harvey Moeis vs Budi Said
4 jam yang lalu