Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Presiden Argentina Macri Dukung Larangan Taksi Uber di Negaranya

Presiden Argentina Mauricio Macri pada hari Kamis menyatakan mendukung larangan operasi Uber di Buenos Aires, ibukota nasional, setelah layanan tersebut memicu protes marah dari sopir taksi.
Ilustrasri - uber Taxi/mises.org
Ilustrasri - uber Taxi/mises.org

Kabar24.com, BUENOS AIRES -- Presiden Argentina Mauricio Macri pada hari Kamis menyatakan mendukung larangan operasi Uber di Buenos Aires, ibukota nasional, setelah layanan tersebut memicu protes marah dari sopir taksi.

Pada hari Rabu, pemerintah kota menangguhkan kegiatan Uber dengan alasan beroperasi tanpa izin hukum, hanya satu hari setelah perusahaan meluncurkan aplikasi ide-sharing di Buenos Aires.

"Ini adalah tantangan baru tapi saya menyetujui keputusan pemerintah kota untuk membela driver taksi kami, yang merupakan simbol dari kota dan Argentina," kata Macri saat konferensi pers di kota Llavallol, selatan Buenos Aires seperti yang dikutip Bisnis dari Xinhua Jumat (15/4)

Operasi Uber pada Selasa disertai dengan gelombang kemarahan dari serikat taksi, yang mengatakan keberadaan uber merupakan persaingan tidak sehat. Pasalnya sebagai driver Uber tidak perlu sertifikasi profesional dan dapat menghindari pajak.

Sementara itu, truk derek dikerahkan di seluruh kota untuk mengandangkan kendaraan uber.

Menteri Transportasi Buenos Aires 'Juan Mendez mengatakan hari Kamis bahwa Uber beroperasi di luar hukum. Perusahaan tidak menyajikan dokumentasi tertulis untuk menawarkan layanan ini sebelum mulai beroperasi."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper