Kabar24.com, JAKARTA- William Auguste, yang memiliki Hotel Mourouk Ebony di Pulau Rodrigues, Mauritius, sekitar 560 km dari arah timur pulau utama Mauritius, tempat puing Malaysia Airlines ditemukan mengatakan puing itu ditemukan oleh para tamu hotel.
"Untuk pastinya puing itu seperti bagian dari sebuah pesawat, itu seperti berasal dari bagian dalam pesawat," kata Auguste. "ini wallpaper di dalam pesawat, Anda bisa melihat desain ini dan bagian ini masih ada," ungkap dia.
Auguste mengatakan puing itu telah dibawa polisi. Bulan lalu, Australia mengatakan puing yang ditemukan di Mozambique "hampir pasti dari MH370" dan pada 2015 pemerintah Prancis mengatakan sebuah bagian sayap pesawat yang ditemukan di Pulau La Reunion adalah bagian dari pesawat.
Australia mengatakan lebih dari 95.000 km persegi dari zona target 20.000 km persegi telah disisir dan seluruh zona itu berakhir disisir Juni nanti atau manakala pencarian dinyatakan berakhir, demikian Reuters.