Kabar24.com, JAKARTA - Ketua Fraksi PKS di DPR Jazuli Juwaini membantah jika ada yang menyebutkan di partainya terjadi pengkubuan.
Hal itu disampaikan Jazuli Juwaini saat dicegat di depan lobby Nusantara III untuk dimintai komentar soal mundurnya Sekjen PKS Taufik Ridho.
"Saya sampai sekarang belum lihat surat pengunduran dirinya Pak Taufik Ridho. Kalau mau jelas tanya dia sendiri. Dia kan Sekjen PKS," ujar Jazuli, Selasa (16/2/2016).
"Karena saya ketua fraksi. Pak Taufik bukan anggota fraksi," lanjutnya memberi penjelasan.
"Atau mungkin tanya ke Presdien PKS. Sampai saat ini saya belum tahu surat pengunduran diri itu," tegasnya lagi.
Jazuli juga membantah jika di dalam partainya terjadi pengkubuan.
"Dari dulu PKS enggak pake kubu kubuan. Dari pada teman-teman menduga-duga, mending tanya langsung. Hubungan selama ini juga biasa aja ga ada masalah," tegasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, anggota Majelis Pertimbangan Partai PKS Tifatul Sembiring membenarkan bahwa Taufik Ridho menyatakan mundur sebagai Sekretaris Jenderal PKS karena ingin fokus mengurus bisnisnya.
"Iya iya Taufik Ridho jadi mengundurkan diri," katanya saat dihubungi dari Jakarta, Selasa (16/2/2016).
Selanjutnya, silakan klik Sekjen PKS Taufik Ridho Mundur. Ini Penjelasan Tifatul Sembiring.