Bisnis.com, KUPANG -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan menghadiri peringatan Natal bersama tingkat nasional di Kupang, Senin (28/12/2015).
Peringatan Natal 2015 tersebut akan dilaksanakan di alun-alun rumah jabatan gubernur Nusa Tenggara Timur.
Sebelum menghadiri peringatan Natal bersama itu, Presiden Jokowi beserta rombongan terbatas dijadwalkan pula untuk melakukan peletakan batu pertama pembangunan Bendungan Rotiklot di Desa Fetuketi Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu, NTT.
Setelah peletakan batu pertama di bendungan yang berbatasan dengan Timor Leste, Presiden Jokowi juga dijadwalkan untuk meninjau pos lintas batas negara terpadu, Motaain Kecamatan Tasifeta Timur Kabupaten Belu, NTT.
Pada awal kunjungan kerjanya ke Provinsi NTT, Minggu (27/12), Presiden Jokowi telah meresmikan gedung terminal penumpang di Bandara Komodo, Labuan Bajo.
Presiden juga sempat mengunjungi objek wisata Pulau Komodo, selagi berada di Labuan Bajo.
Selain itu, Presiden Jokowi juga telah meresmikan instalasi pembangkit listrik tenaga surya dengan kapasitas 5MW.
Presiden Jokowi Hadiri Peringatan Natal Bersama di Kupang
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan menghadiri peringatan Natal bersama tingkat nasional di Kupang, Senin (28/12/2015).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
3 jam yang lalu
Saham CMNP dan Rumor Masuknya Grup Salim
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
18 menit yang lalu
Menteri Tito ungkap Alasan Sulit Lantik Kepala Daerah Secara Serentak
1 jam yang lalu