Kabar24.com, Jakarta - Isu bergabungnya Partai Demokrat ke Koalisi Merah Putih dinilai masih tentatif. Pasalnya, partai berlambang mercy itu kerap melontarkan pernyataan yang berubah-ubah.
Pakar politik Universitas Budi Luhur Umaimah Wahid berpandangan, merapatnya Demokrat ke KMP masih menjadi suatu wacana, mengingat sikap partai mantan Presiden SBY itu menjadi partai penyeimbang.
"Belajar dari beberapa pernyataan dalam satu tahun terakhir ini, itu hanya sekedar isu aja. Isu tersebut sudah ada sejak Pemilu. Demokrat bilang akan bergabung, lalu netral," kata Umai kepada Bisnis.com, Selasa (3/11/2015).
Selain itu, Umai juga beranggapan bahwa Demokrat tidak akan merapat ke KMP dalam waktu dekat ini. Demokrat dianggap tengah memperhatikan situasi politik saat ini.
"Menurut saya ini strategi cerdas SBY. Beliau menjaga imagenya sebagai orang yang sudah 10 tahun berkuasa. Mungkin Demokrat tidak akan bergabung dalam waktu dekat. Mereka akan memperhatikan isu isu terdekat mereka," ujar Umai.
"Sekarang opini masyarakat terhadap SBY juga berubah. Sebelumnya, saat satu tahun terakhir pemerintahan banyak celaan, sekarang jadi banyak pujian," tambahnya.
DEMOKRAT GABUNG KMP: Masih Sekadar Isu
Isu bergabungnya Partai Demokrat ke Koalisi Merah Putih dinilai masih tentatif. Pasalpnya, partai berlambang mercy itu kerap melontarkan pernyataan yang berubah-ubah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Novie Isnanda Pratama
Editor : Mia Chitra Dinisari
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
6 menit yang lalu
PDIP Buka Suara soal Isu Pergantian Sekjen Usai Hasto Tersangka KPK
14 menit yang lalu
Kebakaran Hutan di Los Angeles Sebabkan 1000 Rumah Mewah Hangus
29 menit yang lalu
Kebakaran Hutan Hanguskan Los Angeles, 5 Orang Tewas
55 menit yang lalu