Kabar24.com, JAKARTA-- Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersilaturahmi ke kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Selasa (22/7/2015).
Menteri Sekretaris Negara Pratikno yang menemani Presiden Jokowi, dalam acara halalbihalal di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat.
''Halalbihalal, saya menemani ke Teuku Umar. Wajar lah," kata Pratikno di kompleks Istana, Kamis (23/7/2015).
Menurut Pratikno, pertemuan silaturahmi itu sama sekali tidak membahas politik, termasuk perombakan kabinet. Sebatas acara lebaran, salaman, dan berkelakar.
''Tidak ada bahas itu, hanya Lebaran saja. Sama sekali tidak bahas reshuffle,'' katanya.
Pratikno mengatakan, pertemuan berlangsung santai. Presiden Jokowi ditemani Megawati dan sejumlah tamu lainnya. Tak ada pembicaraan serius. Halalbihalal tersebut juga dihadiri tamu-tamu Megawati yang lain, termasuk politikus PDIP.
Pekan lalu, Jokowi berlebaran di Aceh dan kemudian mudik ke Solo. Sementara Megawati berlebaran di kediamannya di Teuku Umar. Presiden memilih tidak melakukan open house dan blusukan ke Aceh. Open house dilakukan oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla di Jakarta.