Bisnis.com, KUPANG--Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur meminta pemerintah pusat untuk membangun Pabrik Semen Kupang III demi peningkatan kapasitas produksi hingga 2 juta ton per tahun atau 5 kali lipat dari kapasitas yang ada saat ini.
Gubernur NTT Frans Lebu Raya mengatakan, selain sebagai Ibukota Provinsi NTT, Kupang juga menjadi kebanggaan nusa karena memiliki industri besar bertaraf internasional, yakni PT Semen Kupang.
Demi menopang pertumbuhan ekonomi daerah, Frans mengusulkan adanya pembangunan pabrik Semen Kupang III. Dengan perluasan tersebut, kapasitas produksi Semen Kupang diharapkan bisa meningkat hingga 5 kali lipat, dari saat ini hanya 400.000 ton per tahun menjadi 2 juta ton per tahun.
"Pada kesempatan ini saya mengusulkan agar kita dibangun [pabrik] Semen Kupang III,"ujarnya di sela pidato peringatan Hari Koperasi Nasional ke-68 yang dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla, Minggu(12/7/2015).
Dengan adanya peningkatan kapasitas produksi, sambungnya, Semen Kupang akan mampu melayani permintaan dari wilayah Timur Indonesia, Timor Leste, dan Australia.
Menanggapi hal itu, Jusuf Kalla menjanjikan adanya pemberian kredit tambahan untuk memfasilitasi investasi pembangunan pabrik. Namun, pemerintah akan mempertimbangkan kemampuan internal perusahaan terlebih dahulu sebelum memberi pinjaman.
"Kalau ditingkatkan [kapasitas produksi] kita lihat kemampuan internalnya dulu, kemampuan pasarnya bagaimana? Memang penting pasar domestik,"ujar Kalla.