Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Maju Jadi Capres AS, Mulut Lancang Donal Trump Undang Kemarahan Meksiko

Biliuner AS Donald Trump mengundang kemarahan Meksiko karena mulut lancangnya saat menyatakan maju sebagai calon presiden Amerika Serikat.
Donald Trump/Reuters
Donald Trump/Reuters

Kabar24.com, MEXICO CITY -- Biliuner AS Donald Trump mengundang kemarahan Meksiko karena mulut lancangnya saat menyatakan maju sebagai calon presiden Amerika Serikat.

Dalam pernyataannya, di antaranya, Trump menuding imigran Meksiko hanya membawa orang-orang pembawa obat-obatan dan pemerkosa ke Amerika Serikat.

Menteri Dalam Negeri Meksiko Miguel Angel Osorio Chong menyerang balik pada Selasa (16/6/2015) waktu setempat pernyataan "absurd" calon presiden dan biliuner Donald Trump yang mengatakan para imigran Meksiko membawa kejahatan dan obat terlarang ke Amerika Serikat.

Menteri Osorio Chong mengatakan Trump, yang membuat pernyataan dalam komentar terkait kampanye pengumumannya menuju Gedung Putih 2016, berupaya "menimbulkan kontroversi."

"Komentar Donald Trump tampak merugikan kepentingan-kepentingannya dan absurd," kata dia kepada wartawan setelah acara anti-diskriminasi di Mexico City.

"Dia tentu tidak tahu kontribusi yang diberikan para imigran dari tiap negara di dunia, yang telah mendukung pembangunan Amerika Serikat," kata menteri itu.

Saaat mengumumkan pencalonan dirinya dari Trump Tower miliknya di New York, Taipan properti itu mengejek musuh-musuhnya dan melancarkan cercaan terhadap Meksiko.

"Ketika Meksiko mengirim orang-orangnya, mereka tidak mengirim orang-orang terbaik," ujar Trump.

"Mereka mengirim orang-orang yang punya banyak masalah... mereka membawa obat terlarang. Mereka membawa kejahatan. Mereka pemerkosa," ujar Trump.

Trump berjanji akan membangun dinding besar di sepanjang perbatasan 3.000 kilometer antara AS dan Meksiko untuk mencegah para imigran masuk.

"Saya akan bangun dinding besar di perbatasan kita di bagian selatan, dan saya akan minta Meksiko membayar untuk dinding itu. Camkan kata-kata saya," kata dia.

Selama ini Trump dikenal sebagai orang yang suka bicara blak-blakan. Pengusaha kaya raya dengan gaya bicara blak-blakan ini berjanji akan membuat Amerika kembali berjaya.

Namun, gaya umbar mulut dengan kata kata yang bisa dinilai lancang itu membuat Trump kini menjadi sasaran kekesalan pemerintah Meksiko.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper