Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pekanbaru Gelar Riau Gemstone Fair 2015

Pemerintah Kota Pekanbaru ikut mendukung penyelenggaraan pameran batu akik atau Riau Gemstone Fair 2015 yang berlangsung akhir pekan mendatang.
Pedagang menata batu cincin jenis akik di Pusat Pasar Gamstone Lhokseumawe, Aceh, Senin (16/2/2015). Selain kebutuhan cincin batu giok Aceh, pasokan dan permintaan batu cincin jenis akik (batu raja) yang dipasok dari Maluku dan Palembang terus meningkat. Batu Giok Aceh kini menjadi primadona selain batu Bacan dan Garut/ANTARA
Pedagang menata batu cincin jenis akik di Pusat Pasar Gamstone Lhokseumawe, Aceh, Senin (16/2/2015). Selain kebutuhan cincin batu giok Aceh, pasokan dan permintaan batu cincin jenis akik (batu raja) yang dipasok dari Maluku dan Palembang terus meningkat. Batu Giok Aceh kini menjadi primadona selain batu Bacan dan Garut/ANTARA
Bisnis.com, PEKANBARU - Pemerintah Kota Pekanbaru ikut mendukung penyelenggaraan pameran batu akik atau Riau Gemstone Fair 2015 yang berlangsung akhir pekan mendatang.
Wali Kota Pekanbaru Firdaus mengatakan sebagai daerah yang fokus pada pelayanan barang dan jasa serta penyelenggaraan beragam kegiatan, pameran batu akik cocok dilaksanakan karena merangsang ekonomi daerah.
"Sebagai Kota MICE, Pekanbaru mendukung kegiatan pameran batu akik yang akan diselenggarakan di salah satu hotel pada akhir pekan mendatang," katanya, Senin (25/5/2015).
Bentuk dukungan Wali Kota dan Pemkot dalam penyelenggaraan kegiatan ini diantaranya menyediakan piala bergilir Wali Kota Pekanbaru untuk pemenang utama kontes.
Hadiah lainnya juga telah disiapkan seperti uang tunai jutaan rupiah, piala, piagam, dan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor.
Selain itu dinas terkait seperti Dinas Pariwisata, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Perhubungan, dan pihak terkait turut dilibatkan.
"Kami harapkan kegiatan ini dapat berjalan lancar dan mampu mendorong perekonomian daerah, khususnya sektor jasa atau MICE," katanya.
Sementara itu Ketua Asosiasi Permata Riau Abraria mengatakan pihaknya akan melakukans seleksi ketat pada seluruh peserta yang ikut dalam kegiatan kontes.
"Kami melakukan seleksi ketat, sehingga yang menjadi peserta kegiatan Riau Gemstone Fair 2015 ini adalah batu asli, natural bukan batu buatan atau sintetis," katanya.
Adapun dari data sementara panitia, sudah banyak peserta dan pemilik batu akik mendaftar pada kegiatan ini, seperti batu dari Aceh hingga Raja Ampat.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper