Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kasus Perjudian: Polda Bali akan Berantas Pakai Operasi Balak

Kepolisian Daerah (Polda) Bali menyatakan dengan tegas akan memerangi dan memberantas perjudian di Bali dengan mengadakan Operasi Balak yang rencananya akan digelar pada 22 April 2015 hingga 13 Mei 2015 mendatang.
Judi kartu/Ilustrasi
Judi kartu/Ilustrasi

Bisnis.com, DENPASAR - Kepolisian Daerah (Polda) Bali menyatakan dengan tegas akan memerangi dan memberantas perjudian di Bali dengan mengadakan Operasi Balak yang rencananya akan digelar pada 22 April 2015 hingga 13 Mei 2015 mendatang.

"Kami akan melakukan penertiban terhadap perjudian agar masyarakat yang melakukan perjudian bisa jera," jelas Kepala Polda Bali, Irjen Pol Ronny F. Sompie, Jumat (17/4/2015).

Menurutnya, dalam agama, perjudian itu diharamkan sehingga pemerintah pun membuatkan undang-undang pelarangan perjudian.

Perjudian di Bali mempunyai banyak aspek tetapi perjudian seperti sabung ayam di Bali menjadi daya tarik wisatawan.

"Menangkap warga yang sedang main sabung ayam di Bali terkadang menjadi dilema. Pasalnya sabung ayam itu menjadi daya tarik wisatawan. Di sisi lain sabung ayam ini meresahkan beberapa masyarakat karena banyak para penjudi bermain sabung ayam di dekat sekolahan anak-anak SMP," tuturnya.

Perjudian yang dilakukan didekat sekolah ini sangat mengganggu anak-anak dan pihaknya khawatir anak-anak tersebut akan terpengaruh dengan perjudian.

Dia menjelaskan operasi balak ini merupakan pencegahan adanya perjudian di Bali. Para penjudi juga suka main petak umpet dengan aparat. Pihaknya berharap operasi tersebut dapat membantu meringkus penjudi-penjudi yang meresahkan masyarakat.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper