Bisnis.com, FREETOWN - Wakil Presiden Sierra Leone Aljhaji Samuel Sam Sumana saat ini dilaporkan bersembunyi setelah serangan pada pagi hari oleh personel keamanan yang melucuti senjata pengawal pribadinya dan menggelar personel militer di sekeliling kediamannya.
Menurut laporan yang diterima Xinhua, wakil presiden dari salah satu negara di Afrika tersebut telah berusaha meminta suaka di Kedutaan Besar Amerika tapi beberapa sumber mengatakan staf kedutaan itu telah mengadakan pertemuan untuk memutuskan apakah akan menyetujui permintaan suakanya.
Sementara itu, beberapa sumber yang belum dikonfirmasi menyatakan satu pertemuan tingkat tinggi partai diadakan untuk menemukan pengganti Sam Sumana, demikian laporan Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, pada Minggu (15/3/2015) pagi.
Upaya untuk memperoleh konfirmasi dari pejabat pemerintah masih belum memberi hasil.
Wakil Presiden Sierra Leone tersebut --yang memberlakukan karantina pribadi-- diusir dari partai Kongres Semua Rakyat pada Jumat (13/3) karena apa yang digambarkan oleh partai yang memerintah tersebut sebagai pemalsuan dokumen rakyat dan tudingan kegiatan antipartai.
Wapres Negara Ini Kabur & Sembunyi Minta Suaka Politik AS
Wakil Presiden Sierra Leone Aljhaji Samuel Sam Sumana saat ini dilaporkan bersembunyi setelah serangan pada pagi hari oleh personel keamanan yang melucuti senjata pengawal pribadinya dan menggelar personel militer di sekeliling kediamannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
8 jam yang lalu
Gerak BlackRock Cs di Saham Antam (ANTM) Jelang 2025
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
48 menit yang lalu