Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BANJIR JAKARTA 2015: Rute Perjalanan KRL dan Busway Diperpendek

Akibat genangan banjir menutup rel di stasiun Tanah Abang Jakarta, siang ini, Senin (9/2/2015) perjalanan kereta dari Maja, Parung Panjang dan Serpong ke Tanah Abang hanya dilayani sampai Kebayoran Lama.
Banjir di depan Kompleks Meruya Indah/TMC Polda Metro Jaya
Banjir di depan Kompleks Meruya Indah/TMC Polda Metro Jaya

Bisnis.com, JAKARTA-Akibat genangan banjir menutup rel di stasiun Tanah Abang Jakarta, siang ini, Senin (9/2/2015)  perjalanan kereta dari Maja, Parung Panjang, dan Serpong ke Tanah Abang hanya dilayani sampai Kebayoran Lama.

PT KAI Commuter Jabodetabek melalui akun twitter @CommuterLine pukul 12.45 WIB menjelaskan selain itu pejalanan KRL Commuter Line lintas stasiun Sudirman-Tanah Abang juga stop sementara dengan alasan yang sama.

Demikian halnya perjalan KRL lintas Bogor-Depok Bekasi arah stasiun Jakarta Kota hanya sampai stasiun Manggarai pergi pulang (pp).

Selanjutnya KRL loop line Jatinegara-Pasar Senen dilayani dengan 2 rangkaian dan lintas stasiun Duri-Jatinegara dapat beropersi secara normal.

Selain itu Manajemen PT Transjakarta Busway menginformasikan perjalanan Transjakarta koridor I diperpendek menjadi Jakarta Kota-Harmoni pp dan Blok M-Hotel Indonesia pp.

Kebijakan tersebut ditempuh karena imbas genangan air mencapai lebih dari 30 cm di kawasan Sarinah hingga Istana.

Selain itu bus Transjakarta koridor 2 tidak bisa diopoerasikan akibat genangan air yang tinggi di Pedongkelan Cempaka Putih dan koridor 8 akibat banjir di jalan Green Garden.

Bahkan sekarang ini kondisi air di sekitar halte busway Grogol cenderung semakin tinggi. Demikian juga yang ke arah Slipi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper