Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AS Luncurkan Orion Tanpa Awak

Amerika Serikat akan meluncurkan pesawat uji coba Orion yang didesain untuk meluncur jauh melewati Bulan menuju sebuah asteroid atau ke planet Mars.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—Amerika Serikat akan meluncurkan pesawat uji coba Orion yang didesain untuk meluncur jauh melewati Bulan menuju sebuah asteroid atau ke planet Mars.

Orion dijadwalkan meluncur pada Kamis mendatang dari Kompleks Peluncuran di Cape Canaveral, Florida. Ketinggian pesawat yang memiliki ruangan yang cukup luas itu akan mencapai sekitar 5.793 kilometer di atas bumi, atau 15 kali lebih tinggi dari Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

Setelah sukses, Orion akan terjun bebas ke Bumi dan mendarat di Samudera Pasifik, sekitar 900 kilometer dari pantai Baja California. Sedangkan Angkatan Laut AS akan membantu NASA, yang mengoperasikan pesawat itu, mengambil Orion kembali seperti dikutip CNN.com, Senin (1/12/2014).

Namun penerbangan uji coba pertama tersebut tidak melibatkan astronot. Selama ini, AS harus membayar Rusia untuk meluncurkan astronotnya ke ISS. Meski tidak ada orang di dalamnya, Orion mempunyai 'penumpang' lain. Orion  akan membawa jutaan nama orang dalam sebuah mikrochip seukuran uang koin.

Sejumlah mainan anak, tabung oksigen dari Apollo 11 dan sampel tanah dari Bulan juga ikut terbang bersama Orion. Bahkan satu bagian fosil dinosaurus Tyrannosaurus Rex dari Museum Denver juga turut mengangkasa bersama Orion.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Sumber : CNN.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper