Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KANDIDAT KETUM GOLKAR: Priyo Budi Santoso Teratas dalam Survei, Bagaimana ARB?

Lembaga survei Poltracking menyebutkan bahwa Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso menduduki peringkat tertinggi di antara seluruh bakal calon ketua umum Partai Golkar.
Salah satu kandidat Ketua Umum Golkar Priyo Budi Santoso/Bisnis
Salah satu kandidat Ketua Umum Golkar Priyo Budi Santoso/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--Lembaga survei Poltracking menyebutkan bahwa Ketua DPP Partai Golkar Priyo Budi Santoso menduduki peringkat tertinggi di antara seluruh bakal calon ketua umum Partai Golkar.

Peneliti Poltracking Arya Budi dalam keterangan  persnya Kamis (13/11/2014) menjelaskan, Priyo unggul pada sembilan dari 10 kategori dalam survei yang dilakukan melalui metode "focus grup discussion" serta meta analisis terhadap para pakar dan "opinion leader."

Survei itu, melibatkan 173 pakar akademisi di bidang sosial politik dan humaniora, terkait dengan regenerasi kepemimpinan Partai Golkar.

Menurut Aryai, survei menilai delapan bakal calon ketua umum Partai Golkar, yaitu Priyo Budi Santoso, Hajriyanto Y Thohari, HR Agung Laksono, MS Hidayat, Agus Gumiwang Kartasasmita, Airlangga Hartarto, Zainuddin Amalia, dan calon incumbent Aburizal Bakrie.

Dari 10 kategori yang disurvei, kata dia, Priyo selalu menduduki peringkat pertama untuk sembilan kategori sehingga dinilai paling layak menduduki jabatan ketua umum Partai Golkar untuk periode lima tahun ke depan.

"Hanya satu aspek yakni integritas dan rekam jejak, Priyo menempati urutan dua,"  paparnya.

Arya menjelaskan dari 10 kategori tersebut Priyo memperoleh nilai tertinggi dengan rata-rata yakni 6,51 poin.

Pada kategori kompetensi dan kapabilitas Priyo menduduki peringkat pertama dengan nilai 6.53, kemudian visi dan gagasan 6.44, komunikasi elite 6.91, komunikasi publik 6.75, akseptabilitas publik 6.39, pengalaman dan prestasi memimpin 6.63.

Kategori lainnya adalah kemampuan organisasi partai 6.45, kemampuan memimpin koalisi partai 6.70, serta kemampuan memimpin pemerintahan dan negara 6.12 poin.

Sementara calon-calon lain yakni Hajriyanto Y Thohari meraih nilai rata-rata 6,31, HR Agung Laksono (6,03), MS Hidayat (5,59), Agus Gumiwang Kartasasmita (5,8), Airlangga Hartarto (5,73), Aburizal Bakrie (5,61), dan Zainudin Amali (4,98).

"Penilaian para pakar itu perlu diapresiasi untuk objektivitas survei. Hasil pengukuran kita atas kader yang akan maju menjadi ketua umum menemukan relevansinya, karena tak hanya figur incumbent, tetapi juga ada figur di luar itu yang menjadi kandidat," jelas Arya.

TAK INGIN ARB

Dari hasil survei Poltracking ini, menurut dia, mayoritas pakar dan "opinion leaders" tidak menginginkan Aburizal memimpin lagi Partai Golkar.

Sementara itu,  Priyo Budi Santoso ketika  diminta tanggapannya terhadap hasil survei itu menyatakan berterima kasih dan merasa tersanjung karena dinilai cakap dan pantas memimpin partai sebesar Golkar.

Namun, kata mantan wakil Ketua DPR ini, yang menentukan siapa yang akan terpilih adalah para pimpinan DPD I, DPD II, ketua umum ormas pendiri dan didirikan se-Indonesia (hasta karya).

"Merekalah pemegang hak suara dan penentu masa depan Partai Golkar. Kalau para pemilik suara memberikan kepercayaan, saya siap memimpin Partai Golkar," kata Priyo seperti dikutip Antara.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ismail Fahmi
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper