Bisnis.com, BANJARBARU - Pembangunan Kebun Raya Banua, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, terus berjalan dan ditargetkan tempat rekreasi tersebut dapat beroperasi akhir 2016.
Agung Sriyono, Kepala Kebun Raya Banua, mengatakan area tersebut akan dikembangkan sebagai kebun raya dengan karakteristik tanaman obat. Pemerintah mempersiapkan lahan seluas 100 ha untuk pembangunan tersebut.
"Sejak pertengahan 2013, setidaknya terdapat 15 ha lahan yang sudah terbuka. Sampai diluncurkan nanti, mungkin sekitar 30 ha," katanya di Banjarbaru, Rabu (22/10/2014).
Dia menghitung saat ini terdapat sekitar 470 varian tumbuhan. Karena sedang memasuki musim kemarau yang cukup panjang, dia menghentikan penanaman untuk sementara ini.
Dalam proses pembangunan tersebut, pemda telah menggelontorkan dana sebanyak Rp1,5 miliar pada tahun pertama, dan Rp2,6 miliar pada tahun ini.
"Wilayah Kalsel ini sangat panas. Ini menjadi tantangan kita, khususnya terkait dengan menyiasati tingkat kesuburan tanah," tuturnya.