Bisnis.com,JAKARTA-- Forum Masyarakat Sipil Indonesia menegaskan bahwa pemilu presiden 2014 saat ini sudah selesai. Maka tugas moral bagi semua elit partai politik selanjutnya adalah mendinginkan situasi politik nasional yang sebelumnya sempat memanas.
Penegasan tersebut disampaikan Ketua Forum Masyarakat Sipil Indonesia, Komarudin Hidayat dalam konferensi persnya di Gedung PBNU, Jakarta Pusat.
"Maka tugas moral bagi partai politik adalah mendinginkan kembali situasi," tuturnya, Rabu (23/8/2014).
Komarudin menambahkan, jika ada perbedaan pendapat mengenai hasil pilpres yang telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) hal tersebut sudah lumrah.
Oleh karena itu, bagi peserta pilpres yang merasa dirugikan, dipersilahkan untuk menempuh jalur hukum untuk mencari keadilan.
"Kalau ada perbedaan, itu silahkan saja ditempuh dengan jalur hukum. Jangan sampai pilpres ini membuat mundur kehidupan berbangsa dan bernegara," kata Komarudin.
Dia menilai bahwa partisipasi masyarakat dalam pemilu presiden 2014 kali ini, cukup signifikan dan hanya sedikit masyarakat yang tidak menggunakan hak pilihnya.
"Oleh karena itu, saya berharap elit parpol itu mengapresiasi mereka dan perjuangan mereka dan parpol inilah yang mengajak dan melibatkan masyarakat," tukasnya.