Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Manufaktur Inggris Terperosok

Manufaktur Inggris merosot ke level terendah selama 16 bulan pada Mei tahun ini, mengindikasikan ekonomi bakal kesulitan menjaga momentumnya pada kuartal II/2014.

Bisnis.com, LONDON—Manufaktur Inggris merosot ke level terendah selama 16 bulan pada Mei tahun ini, mengindikasikan ekonomi bakal kesulitan menjaga momentumnya pada kuartal II/2014.

Badan Pusat Statistik melaporkan produksi industri melorot 1,3% pada Mei tahun ini year-on-year (yoy), penurunan terbesar sejak Januari 2013. Jika dibandingkan dengan bulan lalu, output perusahaan naik 3,7%.

Sebanyak 10 dari 13 aktivitas manufaktur mengalami penurunan dari bulan lalu. Sektor yang paling banyak menyumbang kemerosotan antara lain pengolahan besi dasar yaitu turun 2,3% dan obat-obatan tergeloincir 3,6%.   

“Pemulihan ekonomi dunia seharusnya mampu menjadi katalisator manufaktur Inggris selama beberapa bulan ke depan. Dari sisi dalam negeri, pemulihan ekonomi zona euro hanya berkontribusi terbatas,” kata Howard Archer, ekonom IHS Global Insight di London, Selasa (8/7).

Setelah data manufaktur dirilis, pound langsung tertekan menjadi US$1,71 terhadap dolar di London,  atau merosot 0,2%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Sumber : Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper