Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Virgin Australia Direcoki Pemabuk, Penerbangan di Bali Sempat Antre

Penerbangan sejumlah maskapai di Bandara I Gusti Ngurah Rai sempat tertunda dan harus mengantre akibat ulah penumpang Virgin Air Australia yang mabuk di dalam pesawat.
Ilustrasi/ausbt.com.au
Ilustrasi/ausbt.com.au

Bisnis.com, DENPASAR -- Penerbangan sejumlah maskapai di Bandara I Gusti Ngurah Rai sempat tertunda dan harus mengantre akibat ulah penumpang Virgin Air Australia yang mabuk di dalam pesawat.

General Manager Garuda Indonesia Branch Office Bali Syamsuddin JS mengatakan penerbangan maskapai pelat merah itu sempat terganggu karena harus menunggu antrean yang padat saat akan take off. Untungnya, tidak ada pembatalan atau penundaan jadwal penerbangan hingga berjam-jam.

“Untungnya ketika bandara sempat ditutup sebentar karena masalah itu [pemabuk di Virgin Air], pesawat kami tidak ada jadwal take off, jadi tidak ada delay,” kata Syamsuddin saat dihubungi wartawan, Jumat (25/4/2014).

Lagipula, lanjut dia, penutupan bandara tidak berlangsung lama. Setelah ada informasi soal orang mabuk dan ditangkap, pihak bandara langsung kembali mengaktifkan jalur penerbangan.

Pesawat berangkat dari Brisbane, Australia menuju Denpasar, Bali. Namun pesawat tertahan tidak memasuki lapangan parkir bandara dan tetap  berada di jalur runway.

Air traffic controller (ATC) Bandara Ngurah Rai menerima kabar pembajakan dari ruang kendali pesawat pada 14.04 WITA. Pilot menyebutkan kode Hijacked. Hal itu yang akhirnya membuat panik seisi bandara.

Belakangan diketahui awal kepanikan itu bermula dari ulah Matt Christopher, salah seorang penumpang berusia 28 tahun dan diidentifikasi berprofesi sebagai kontraktor, yang dalam keadaan mabuk menggedor-gedor ruang pilot.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lavinda
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper