Bisnis.com, KUPANG - Tujuh orang dilaporkan meninggal dunia dalam musibah tenggelamnya kapal motor berpenumpang rombongan peziarah yang mengikuti prosesi laut di Selat Gonzalu, antara Flores Timur daratan dengan Pulau Adonara, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Jumat siang. "Data sementara, jumlah korban yang meninggal dunia ada tujuh orang. Tiga anak, seorang suster dan dua wanita dewasa," kata Wakil Bupati Flores Timur, Valen Tukan, Jumat.Valen Tukan yang dikonfirmasi melalui telepon genggam dari Kupang mengatakan, puluhan lainnya masih dalam pencarian.Menurut dia, jumlah peziarah yang berhasil diselamatkan dan terpantau petugas sebanyak 30 orang. Semuanya masih dalam perawatan.Dia menambahkan, saat ini para petugas yang dipimpin Kapolres Flores Timur masih terus melakukan pencarian.Peristiwa kecelakaan laut merupakan yang pertama dalam sejarah prosesI laut, yang merupakan bagian dari perayaan Jumat Agung di Kota Reinha Larantuka.(ant/yus)
PASKAH 2014: 7 Peserta Prosesi Laut Jumat Agung Meninggal Dunia
Tujuh orang dilaporkan meninggal dunia dalam musibah tenggelamnya kapal motor berpenumpang rombongan peziarah yang mengikuti prosesi laut di Selat Gonzalu, antara Flores Timur daratan dengan Pulau Adonara, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Jumat siang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
10 jam yang lalu
Di Balik Aksi Lo Kheng Hong Borong Puluhan Juta Saham PGAS
14 jam yang lalu
Tekanan Berganda Harga Batu Bara dari China
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
3 jam yang lalu