Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemilu 2014 Milik Capres & Cawapres Kalangan Muda

Ketua dewan pendiri Soegeng Sarjadi School of Government (SSSG) Soegeng Sarjadi mengkritik tokoh tua yang masih tampil menjadi calon presiden maupun wakil presiden pada pemilu tahun ini.
Megawati Soekarnoputri/Bisnis.com
Megawati Soekarnoputri/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua dewan pendiri Soegeng Sarjadi School of Government (SSSG) Soegeng Sarjadi mengkritik tokoh tua yang masih tampil menjadi calon presiden maupun wakil presiden pada pemilu tahun ini.

Selain itu calon yang muncul di permukaan menjelang pemilu hanya itu-itu saja sehingga masyarakat tidak ada pilihan.

"Di Twitter pemimpinnya itu-itu saja, ya yang aktif itu-itu aja," katanya di sela-sela paparan survei SSSG di Jakarta, Kamis (13/3/2014).

Menurutnya, kini saatnya generasi muda tampil bersaing menjadi pemimpin negara. Oleh karena itu, tokoh tua seperti Megawati Soekarnoputri dan Jusuf Kalla hendaknya tidak perlu mencalonkan diri sebagai capres dan cawapres. Alasannya mereka sudah pernah menduduki posisi presiden dan wakil presiden.

"Yang tua tua masih begitu saya kritik, kasihan anak-anak muda, kasihan yang belum dong," ujarnya.

Apalagi Megawati sudah pernah menduduki kedua jabatan baik Presiden maupun Wakil Presiden. Tidak jadi masalah kembali tampil jika yakin dipastikan menang, namun jika terjadi sebaliknya bakal menghancurkan asal usul keluarganya Bung Karno sebagai pendiri bangsa.

"Megawati sudah jadi presiden dan wakil presiden. Ya kalau menang, kalau kalah kleru, hancur. Nggak mungkin dia mencalonkan lagi, bodoh kalau mencalonkan lagi. Kecuali pasti menang," imbuh Soegeng.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akhirul Anwar
Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper