Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kecelakaan Maut: Truk Tangki Hajar Angdes, 5 Tewas, 4 Luka Parah

Sedikitnya lima tewas dan empat lainnya luka parah akibat sebuah angkutan pedesaan (angkudes) diseruduk truk tangki di Jl.Raya Ajibarang-Pekuncen, Banyumas, Jawa Tengah, Senin pagi (30/12/2013).

Bisnis.com, BANYUMAS--Tabrakan maut kembali terjadi hingga menambah daftar panjang kecelakaan lalu lintas  yang menewaskan banyak penumpangnya.

Sedikitnya lima tewas dan empat lainnya luka parah akibat sebuah angkutan pedesaan (angdes) diseruduk truk tangki di Jl.Raya Ajibarang-Pekuncen, Banyumas, Jawa Tengah, Senin pagi (30/12/2013).

Informasi yang dihimpun, kecelakaan tersebut terjadi saat angdes dengan nomor polisi R-1299-E yang dikemudikan Sutrisno melaju dari arah utara (Pekuncen) dengan mengangkut penumpang yang hendak menuju Pasar Induk Ajibarang.

Akan tetapi saat mendekati sebuah sungai kecil di Desa Cikawung, Kecamatan Pekuncen, Sutrisno berusaha mengerem laju kendaraannya karena ada sebuah kendaraan yang melaju dengan kencang dari arah berlawanan.

Saat Sutrisno mengerem kendaraannya, tiba-tiba angdes tersebut terdorong maju oleh sebuah truk tangki yang ada di belakangnya, tulis Antara, Senin (30/12/2013).

Sopir truk tangki dengan nomor polisi H-1837-DF yang belum diketahui namanya tersebut diduga gagal melakukan pengereman sehingga menyeruduk angdes di depannya dan akhirnya mobil angkutan itu terdorong maju hingga terjun ke sungai sedalam 5 meter.

Akibat kecelakaan tersebut, lima penumpang angdes tewas di lokasi kejadian, yakni Rumini (48), warga Desa Cikawung RT 01 RW 02, Kecamatan Pekuncen, Tasminah (52), warga Desa Ciberung RT 02 RW 02, Kecamatan Ajibarang, Duriyah (40), warga Desa Ciberung RT 05 RW 01, Khalimah (52), warga Desa Cikawung RT 05 RW 01, dan Suparni (50), warga Desa Cikawung RT 02 RW 03.

Selain itu, empat orang menderita luka-luka, yakni sopir angdes Sutrisno, Risem (37), warga Desa Banjaranyar RT 03 RW 07, Kecamatan Pekuncen, Saminah (40), warga Desa Cikawung RT 01 RW 02, dan Wasriah (40), warga Desa Cikawung RT 04 RW 03.

Setelah dievakuasi, seluruh korban tewas dan luka-luka selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ajibarang.

Saat ditemui di RSUD Ajibarang, salah seorang korban luka, Risem mengaku tidak menyangka akan mengalami kejadian tersebut.

"Saya bersama penumpang lainnya langsung pingsan saat angkudes terjun ke sungai," kata dia yang mengalami luka-luka di kepala.

Sementara itu, Kepala Kepolisian Resor Banyumas Ajun Komisaris Besar Polisi Dwiyono mengatakan bahwa pihaknya masih menyelidiki penyebab terjadinya kecelakaan tersebut.

"Kami masih menyelidikinya dengan meminta keterangan dari sejumlah saksi termasuk sopir truk tangki," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rustam Agus
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper