Bisnis.com, JAKARTA—Mabes Polri berharap dapat mengubah mindset dan moral citra polisi kehidupan mewah yang dibentuk sejak menjalani pendidikan kepolisian.
Pernyataan itu disampaikan oleh Wakapolri Komjen Pol. Oegroseno dalam menyoroti gaya hidup para perwira yang saat ini distigmakan menjalani kehidupan mewah ala polisi .
"Mungkin karena selama ini kurang greget, apa mungkin pengaruh globalisasi, tapi back to basic aja lah, kembali ke Pancasila. Jadi tidak ada curiga polisi kaya. Tidak semua polisi kaya," katanya di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Selasa (3/9/2013).
Menurutnya, pembentukan citra polisi kehidupan mewah tersebut malah semakin memberikan jarak antara masyarakat dengan aparat penegak hukum.
Karena itu, Oegro menuturkan perlunya membangu budaya malu dan rasa sungkan.
"Malu lah kalo Ipda [inspektur dua] pakai sedan," kata pria berbintang 3 ini.
Salah satu contoh konkritnya seperti kasus lalu lintas pengemudi angkutan umum Metromini yang melakukan banyak pelanggaran.
"Metro mini banyak melanggar karena tidak ada polisi di bus," katanya. (ra)