Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tips Parkir Mobil Di Malioboro

Bisnis.com, YOGYAKARTA-- Masyarakat diperkirakan menyerbu kawasan perbelanjaan Malioboro Yogyakarta pada hari kedua Lebaran hari ini. Salah satu kesulitan pengunjung Malioboro adalah mendapatkan ruang parkir mobil.

Bisnis.com, YOGYAKARTA-- Masyarakat diperkirakan menyerbu kawasan perbelanjaan Malioboro Yogyakarta pada hari kedua Lebaran hari ini. Salah satu kesulitan pengunjung Malioboro adalah mendapatkan ruang parkir mobil.

Kepala UPT Malioboro Syarif Teguh mengatakan keterbatasan ruang parkir penyebab utama arus lalu lintas di Malioboro selalu padat. Ketika jam padat, pengemudi bisa mutar tiga kali untuk mendapatkan parkir yang paling dekat kawasan ikon Yogyakarta tersebut.

"Parkir memang selalu menjadi keluhan dari pengemudi mobil akibatnya bisa sampai tiga kali lewat jalan Malioboro tidak dapat parkir juga," katanya.

Dia memberikan tips bagaimana parkir di Malioboro yakni pilihan pertama datangi kawasan parkir Abu Bakar Ali di ujung utara Jl Malioboro. Kalau sudah penuh, pilihannya di parkir Malioboro Mal atau jalan ventilasi di sekitarnya.

Apabila sudah penuh disarankan langsung menuju parkir Senopati depan gedung Bank Indonesia (BI) atau alun-alun lor sekalian.

"Daripada mutar sampai tiga kali tidak dapat parkir lebih baik langsung ke alun-alun lor saja, karena akan menyebabkan kemacetan," ujar Syarif.

Namun yang perlu diperhatikan kalau parkir di Senopati atau alun-alun lor harus berjala jauh untuk sampai ke Jl Maliboro. Hal itu bisa ditempuh dengan naik becak atau andong. Kalau ingin lebih irit, bisa juga jalan kaki sambil menikmati gedung tua seperti gedung BNI dan gedung Kantor Pos Indonesia di kawasan titik nol kilometer. (ltc)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper