Bisnis.com, SINGAPURA — Overseas Union Enterprise Ltd. (OUE), yang dikendalikan oleh keluarga Riady pemilik Grup Lippo, meraup dana segar sebesar S$600 juta atau US$476 juta dari penawaran umum perdana (IPO) anak usahanya di Singapura.
Berdasarkan prospektus yang diserahkan ke otoritas pasar modal Singapura pada Kamis (18/7/13), OUE Hospitality Trust yang bergerak di sektor jasa melepas 681,8 juta unit saham seharga 88 sen Singapura.
Transaksi ini dibantu oleh Credit Suisse Group AG, Goldman Sachs Group Inc., dan Standard Chartered Plc. Adapun OUE dikendalikan oleh Stephen Riady yang bertindak sebagai Kepala Eksekutif.
Stephen adalah anak dari Mochtar Riady, konglomerat asal Indonesia pemilik Lippo Group yang bergerak di banyak sektor bisnis seperti real estat, jasa keuangan, dan makanan di seluruh Asia.
Pada awal tahun ini, OUE menyatakan berencana membeli Bank Tower di Los Angeles, yang merupakan gedung tertinggi di sepanjang Pantai Barat Amerika Serikat dengan nilai transaksi sebesar US$367,5 juta. (Bloomberg)