Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PRAHARA DEMOKRAT: Saan dan Pasek Digeser

BISNIS.COM, JAKARTA—Gonjang-ganjing soal penggusuran atas ‘orang-orang Anas Urbaingrum’ di DPR terjawab sudah, setelah Partai Demokrat memastikan akan merotasi para kadernya di sejumlah komisi strategis.

BISNIS.COM, JAKARTA—Gonjang-ganjing soal penggusuran atas ‘orang-orang Anas Urbaingrum’ di DPR terjawab sudah, setelah Partai Demokrat memastikan akan merotasi para kadernya di sejumlah komisi strategis.

Dua anggota yang bakal diganti adalah Sekretaris Fraksi Demoktart, Saan Mustopa dan Ketua Komisi III DPR, Gede Pasek Suardika.

Keduanya dikenal sebagai orang yang loyal terhadap mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Pasek juga berencana untuk maju ke Senayan sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah, bukan lagi maju sebagai caleg dari dari Partai Demokrat.

Dari isu yang berkembang, Politikus Demokrat, Ruhut Sitompul disebut-sebut bakal menjabat ketua Komisi III menggantikan Pasek. Ruhut mengaku di kalangan internal partai, sebenarnya dirinya sudah lama didorong untuk menduduki posisi ketua Komisi yang membidangi masalah hukum, hak asasi manusia, dan keamanan tersebut.

Namun, meski membenarkan bahwa ada penugasan dari partai untuk menjabat ketua Komisi III, Ruhut belum mau menyatakan kapan dirinya dilantik.

"Aku kan ketua Komisi III yang tertunda," kata Ruhut di Gedung DPR, Selasa (11/6/2013).

Sementara Ketua DPP Partai Demokrat, Sutan Bhatoegana juga membenarkan dua orang tersebut akan digeser. Namun dia membantah penggeseran Saan dan Pasek bukan upaya pembersihan terhadap pendukung setia Anas di Fraksi Demokrat.

"Ya ini kan rotasi biasa. Tidak ada pembersihan-pembersihan loyalis. Ini juga akan dilakukan di fraksi lain," kata Sutan beralasan.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper