BISNIS.COM, JOHANNESBURG—Pahlawan anti-apartheid Afrika Selatan Nelson Mandela telah menghabiskan malam ketiga di rumah sakit, sehingga kini sudah merasa nyaman dan bisa bernafas tanpa masalah.
Peraih Nobel Perdamaian itu telah menjalani perawatan dengan baik di rumah sakit atas kambuhnya penyakit pneumonia (radang paru).
Dokter kepresidenan mengatakan pihaknya telah menguras kelebihan cairan dari paru-parunya untuk menangani infeksi.
"Hasilnya sekarang dia bernafas tanpa kesulitan. Dia terus merespons pengobatan dan merasa nyaman," ujarnya dalam pernyataan, Minggu (30/3/2013).
Mantan presiden Afsel 94 tahun itu kali ini menjalani rawat inap yang ketiga dalam 4 bulan.
Sementara itu, rakyat Afsel beramai-ramai mendoakan Mandela pada perayaan paskah akhir pekan ini.
Tokoh global seperti Presiden AS Barack Obama juga telah mengirim ucapan 'cepat sembuh' kepada Mandela.