Kabar24.com, JAKARTA – Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo memutasi sejumlah perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) di lingkungan Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara.
Di antara pati yang dimutasi adalah Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Tatang Sulaiman diangkat menjadi Wakil KSAD, menggantikan Letjen TNI Hinsa Siburian yang akan memasuki masa pensiun
Informasi tertulis yang diterima pada Selasa (31/10/2017) , mutasi sejumlah pati dan pamen itu berdasarkan Keputusan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo Nomor: Kep/836/X/2017 tertanggal 27 Oktober 2017.
Ada 90 pati/pamen di lingkungan Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara, yang dimutasi. Di antara yang dimutasi adalah jabatan Wakil KSAD, Pangdam dan Kapuspen TNI.
Para Pati Angkatan Darat yang dimutasi, yaitu:
1. Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Tatang Sulaiman diangkat menjadi Wakil KSAD, menggantikan Letjen TNI Hinsa Siburian yang akan memasuki masa pensiun
2. Kapuspen TNI Mayjen TNI Wuryanto menjadi Pangdam IV/Diponegoro, menggantikan Mayjen TNI Tatang Sulaiman.
3. Brigjen TNI Mohamad Sabrar Fadhilah menjadi Kapuspen TNI
4. Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Doni Monardo menjadi Pangdam III/Siliwangi, menggantikan Mayjen M. Herindra yang ditunjuk menjadi Perwira Panglima TNI
5. Danpuspenerbad Mayjen TNI Suko Pranonto menjadi Pangdam XVI/Pattimura, menggantikan Mayje TNI Doni Monardo.