Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gunung Raung "Batuk", Pemprov Jatim Siagakan Sarana Evakuasi

Pemerintah Provinsi Jawa Timur tengah bersiaga mengantisipasi kemungkinan meletusnya Gunung Raung dengan mepersiapkan tempat-tempat evakuasi sedini mungkin.
Gunung Raung/Antara
Gunung Raung/Antara

Kabar24.com, SURABAYA – Pemerintah Provinsi Jawa Timur tengah bersiaga mengantisipasi kemungkinan meletusnya Gunung Raung dengan mepersiapkan tempat-tempat evakuasi sedini mungkin.

Sebagaimana diketahui, Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) telah melansir peringatan status Gunung Raung dari waspada menjadi siaga pada Senin (29/6/2015).

Gubernur Jatim Soekarwo menyatakan pemprov masih menunggu kabar selanjutnya dari PVMBG terkait kondisi gunung yang membentang di wilayah Kabupaten Banyuwangi, Bondowoso, dan Jember itu.

“Tim gunungnya Mbah Rono masih di sana untuk memantau apakah ini ‘batuk’ atau ‘sakit’. Sama dengan [Gunung] Merapi, kalau sering ‘batuk’ itu malah bagus. Kalau jarang batuk malah bisa ‘muntah darah’,” jelas Soekarwo.

Hingga saat ini, lanjutnya, masih belum ada perintah untuk mengevakuasi warga di sekitar gunung tersebut. Tim masih menunggu hingga juru kunci dan ahli gunung berapi yang menyampaikan perintah langsung.

Sementara itu, anggota Komisi E DPRD Jatim M. Eksan mendesak Pemprov Jatim melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) terus memantau kondisi gunung tersebut. Pihaknya mengapresiasi langkah antisipasi yang dilakukan pemprov.

“Prioritas utama adalah meminimalisir korban jiwa. Kalau bisa tanpa korban. Karena itu, Ketua BPBD Jatim harus segera mengambil peran untuk mengoordinasikan BPBD di empat kabupaten.”

Selanjutnya, kata Eksan, harus dipikirkan juga bagaimana mengganti kerugian hasil tani dan ternak milik warga. Sebab, kondisi tersebut dikatagorikan sebagai force majeur. Adapun, anggarannya dapat diambil dari dana darurat bencana pemerintah pusat yang sifatnya on call.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper