Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Orang Dekat Prabowo Pimpin Badan Baru, Awasi Pembangunan hingga Investigasi Khusus

Aris Marsudiyanto resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto menjadi Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus,
Suasana pengambilan sumpah jabatan dalam pelantikan Ketua Mahkamah Agung (MA) serta Kepala Badan, Gubernur Lemhanas, Utusan Khusus Presiden, Penasihat Khusus Presiden, dan Staf Khusus Presiden pada Kabinet Merah Putih 2024-2029 di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2024). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Suasana pengambilan sumpah jabatan dalam pelantikan Ketua Mahkamah Agung (MA) serta Kepala Badan, Gubernur Lemhanas, Utusan Khusus Presiden, Penasihat Khusus Presiden, dan Staf Khusus Presiden pada Kabinet Merah Putih 2024-2029 di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10/2024). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Bisnis.com, JAKARTA - Aris Marsudiyanto resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto menjadi Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus, Selasa (22/10/2024).

Aris dilantik bersama dengan 26 orang lainnya yang menjabat sebagai kepala badan dan lembaga, penasihat khusus, utusan khusus hingga staf khusus. Pengangkatan dan pelantikan Aris berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) No.138/P/2024. 

Usai pelantikan, Aris menjelaskan bahwa badan yang dipimpin olehnya itu baru dan bertugas untuk mengoptimalkan serta memberi masukan kepada Presiden. Lingkup tugas badan tersebut adalah untuk mengawasi jalannya program pembangunan dan dana APBN sampai ke masyarakat. 

"Jadi ini badan baru setingkat Menteri. Selanjutnya juga diberi kewenangan untuk melakukan investigasi khusus bila diperlukan," ujarnya kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/10/2024).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Aris merupakan Politisi Partai Gerindra. Dia menjabat sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Gerindra Jawa Barat. 

Latar belakang Aris yang dikenal sebagai 'orang dekat' Prabowo juga terkait dengan perusahaan-perusahaan Ketua Umum Partai Gerindra itu. Dari informasi yang dihimpun, Aris diketahui menjabat di beberapa perusahaan Prabowo. 

Selain badan yang dipimpin Aris, Prabowo turut melantik Kepala dan Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi; Kepala dan Wakil Kepala Badan Penyelenggara Haji; Kepala dan Wakil Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan; Wakil Kepala Badan Gizi Nasional serta Kepala dan Wakil Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal.

Berdasarkan catatan Bisnis, Prabowo telah melantik 136 orang menjadi pejabat yakni menteri, wakil menteri, kepala badan-lembaga serta pejabat hingga utusan khusus. Hanya Luhut Binsar Pandjaitan yang memegang dua jabatan di kabinet Prabowo. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dany Saputra
Editor : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper