Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Fahri Hamzah Disebut Jadi Menteri Perumahan, Dasco: Menjalankan Janji Kampanye Prabowo

Elite Gerindra menjelaskan tentang sinyal Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah yang digadang-gadang akan menjadi Menteri Perumahan.
Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di depan Ruang Komisi VII, Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (9/10/2024)/Bisnis-Annisa Nurul Amara
Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di depan Ruang Komisi VII, Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (9/10/2024)/Bisnis-Annisa Nurul Amara

Bisnis.com, JAKARTA - Elite Gerindra menjelaskan tentang sinyal Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah yang digadang-gadang akan menjadi Menteri Perumahan pada kabinet Prabowo-Gibran.

Adapun, sinyal tersebut dilayangkan oleh Adiknya Prabowo yaitu Hashim Djojohadikusumo dalam acara Propertinomic Exclusive Dialogue di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Kamis (10/10/2024).

Menurut Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, pernyataan Hashim tersebut dinilai menegaskan bahwa Fahri memang anggota Satgas Perumahan yang telah dibentuk saat Prabowo berkampanye.

“Pak Hashim ngomong bahwa tugasnya Fahri Hamzah itu akan sangat berat di perumahan, karena kan memang Pak Fahri Hamzah itu anggota Satgas Perumahan yang dibentuk dalam rangka janji kampanyenya Pak Prabowo,” katanya kepada wartawan di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (11/10/2024).

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Golkar Adies Kadir irit bicara ketika ditanyai perihal sinyal Fahri Hamzah menjadi Menteri Perumahan pada Kabinet Prabowo-Gibran.

Dia hanya mengatakan hal itu bisa ditanyakan kepada yang bersangkutan atau yang memberikan pernyataan yaitu Hashim Djojohadikusumo.

Lebih lanjut, Adies juga menjawab isu tentang Fahri Hamzah yang akan masuk ke partai berlogo pohon beringin tersebut.

“Tapi kalau masuk Gokar sampai saat ini belum ada pembicaraan di internal partai Golkar Bahwa Pak Fahri Hamzah ingin masuk Golkar,” katanya ke wartawan di Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (11/10/2024).

Sebelumnya dalam acara kemarin, Hashim membicarakan soal rencana Prabowo membangun tiga juta rumah dalam satu tahun. Setelahnya, dia memberikan kode bahwa Fahri Hamzah akan memikul beban berat untuk rencana tersebut.

“Saya mau luruskan, bukan 3 juta [rumah]. Kita mau bikin 3 juta setiap tahun, jadi 15 juta [15 juta rumah selama lima tahun]. Tugasnya Pak Fahri dan rekannya nanti berat,” katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper