Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AHY Soal Rumor Jadi Menko dan Demokrat Dapat Jatah 5 Menteri: Tunggu Saja

AHY merespons rumor yang menyebut Partai Demokrat mendapat jatah 5 kursi menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran.
Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (10/10/2024)/Bisnis-Annisa Nurul Amara
Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (10/10/2024)/Bisnis-Annisa Nurul Amara

Bisnis.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY merespons rumor yang menyebut Partai Demokrat mendapat jatah 5 kursi menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran.

Tak hanya itu, dirinya juga dirumorkan akan menjabat sebagai Menteri Koordinator (Menko) di kabinet mendatang. Merespons kedua hal tersebut AHY hanya memberikan jawaban tunggu saja.

“Belum tahu, kami menunggu saja,” katanya kepada wartawan, di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (10/10/2024).

AHY mengungkap bahwa pihaknya terus berkomunikasi secara intensif dengan kubu Prabowo. Hanya saja dia enggan mengemukakan apa saja yang dibahas dalam proses komunikasi politik tersebut.

“Oh ya tentunya komunikasi [dengan Prabowo] berjalan dengan baik,” ujar AHY.

Sebelumnya, Kepala Badan Komunikasi Strategis/Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengaku bersyukur jika Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) masuk ke daftar jajaran Menteri Koordinator (Menko) di kabinet Prabowo Subianto.

Herzaky mengatakan bahwa susunan menteri koordinator untuk periode 2024–2029 akan tergantung dari hak dan wewenang Prabowo Subianto selaku Presiden Terpilih. 

“Alhamdulillah kalau benar ya [AHY menjadi Menko Koordinator Infrastruktur], bagaimanapun kalau bicara mengenai kabinet, yang penting, ini kita tahu banget bahwa bagaimanapun semua merupakan hak dan wewenang dari Pak Prabowo selaku presiden terpilih,” ujar Herzaky saat ditemui di Gedung VVIP Grha Amukti Praja “Wijaya I” Bandar Udara International Juanda, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (6/10/2024).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper