Bisnis.com, JAKARTA - Dalam waktu dekat misa akbar bersama dengan Paus Fransiskus akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta. Pihak panitia kemudian menyiapkan akses masuk dan keluar khusus bagi penyandang disabilitas.
Mengutip dari Guidebook yang dikutip pada Sabtu (31/8/2024) umat penyandang disabilitas akan diarahkan menuju pintu akses masuk di Plaza Timur.
Namun, jika terdapat umat berkebutuhan khusus di area Plaza Utara dan Plaza Tenggara, maka pihak panitia akan mengarahkan menuju tenda medis dan diantar menggunakan shuttle ke Plaza Timur.
Setelah tiba, maka umat akan diterima oleh tim Special Needs untuk diarahkan menuju holding room di VIP Timur. Umat kemudian akan diantarkan ke GBK pada pukul 15.30 WIB. Akses masuk ke dalam area tribun khusus melalui pintu biru.
Untuk alur keluar, Umat Berkebutuhan Khusus akan diprioritaskan atau ditawarkan untuk keluar dari posisi duduk ke pintu keluar. Akses keluar akan melalui pintu kuning dan kemudian diantar keluar plaza dan diarahkan ke titik penjemputan.
Diberitakan sebelumnya, Paus Fransiskus akan berkeliling Asia Tenggara selama 12 hari pada awal September dan akan tiba di Indonesia pada 3 September 2024.
Baca Juga
Sebagai salah satu rangkaian perjalanan apostolik, pada 5 September 2024 akan diselenggarakan misa kudus di GBK yang akan dihadiri seluruh umat katolik di Indonesia.
Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) akan dibagi menjadi beberapa zona untuk acara misa bersama dengan Paus Fransiskus pada 5 September 2024. Zona akses masuk kemudian dibagi berdasarkan kategori.
Para umat diharapkan dapat mengenakan gelang identitas setiba di area GBK atau Madya. Agar perhelatan dapat dilakukan dengan lancar, diharapkan para umat mengikuti berbagai ketentuan.