Bisnis.com, JAKARTA – Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengumumkan daftar bakal calon kepala daerah untuk 13 provinsi pada gelombang pertama yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Umum Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Para bakal calon gubernur yang diusung PDIP itu diumumkan oleb Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di hadapan Megawati, di kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu (14/8/2024). Para bakal calon gubernur itu diberikan langsung surat rekomendasi dari Megawati.
"Bahwa jumlah total pasangan calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang telah diputuskan oleh Ibu Megawati Sukarnoputri Dan diumumkan pada hari ini berasal dari 305 daerah tingkat provinsi sebanyak 13 prrovinsi," ujar Hasto di DPP PDIP.
Berikut daftar nama calon gubernur yang diumumkan PDIP pada gelombang pertama: 1. Aceh (Muzakir Manaf)
2. Sumatra Utara (Edy Rahmayadi)
3. Riau (Abdul Wahid dan SF Erianto)
4. Bengkulu (Helmi Hasan dan Mian)
5. Nusa Tenggara Barat (Hj Rahmi dan Musyafirin)
6. Sulawesi Utara (Steven Kandou)
7. Kalimantan Tengah (Nadal Syah dan Sigit Yunianto)
8. Kalimantan Timur (Isran Noor dan Hadi Mulyadi)
9. Sulawesi Selatan (Ramadhan Pomanto dan Azhar Arsyad)
10. Sulawesi Tenggara (Luqman Abunawas dan Laode Ida)
11. Papua Barat Daya Bapak (Yopi Ones dan Ibrahim Ugaje)
12. Sulawesi Tengah (Ruzdi Mastura dan Agusto)
13. Maluku (Jeffrey A. Rahawarin dan Abdul Mukti Kaliobas).
Selain calon kepala daerah untuk provinsi PDIP turut mengumumkan bakal calon kepala daerah di kabupaten/kota. Totalnya mencapai 292 kabupaten/kota.
Pada keterangan sebelumnya, Hasto menyebut pengumuman bakal calon kepala daerah PDIP gelombang pertama itu akan dihadiri oleh seluruh perwakilan provinsi. Mantan anggota DPR itu lalu mengungkap pesa Megawati kepada para kadernya menjelang Pilkada serentak.
Baca Juga
Megawati berpesan agar kader dan pengurus PDIP selalu menjaga kedisiplinan, soliditas dan selalu bergerak bersama.
"Disiplin, solid, kolektif dan menjaga nama Partai," kata Megawati.
Presiden Kelima RI itu meminta PDIP agar membangun ikatan (bonding) dengan turun ke akar rumput untuk menyerap aspirasi masyarakat.
Dia juga meminta seluruh kader dan pe "Disiplin setiap hari, setiap hari, setiap hari," sebutnya. Sekjen PDIP mengatakan arahan Megawati dalam menghadapi Pilkada 2024 menekankan kunci kemenangan pilkada dengan menyatu dengan rakyat.
"Meskipun berbagai tekanan dan intimidasi sering menghadang, jangan pernah takut. Sebab ketakutan adalah ilusi. Terus bergerak, wujudkan Pilkada sebagai momentum hadirnya pemimpin rakyat yang mumpuni," ujar Hasto merangkum pesan Ketua Umum PDIP.